OK-Kekap
Ramos. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS


Sebuah tim sepakbola akan menjadi tim yang kuat bila 11 pemainnya bermain dengan baik sesuai fungsinya.Tidak ada tim yang hebat bila hanya striker ataupun kipernya saja yang bermain bagus.Semua pemain punya peran yang sama pentingnya dalam pertandingan,salah satunya adalah gelandang bertahan.Gelandang bertahan selalu kalah pamor dengan posisi lain seperti striker,winger ataupun posisi lainnya.Siapa yang tidak kenal dengan Lionel Messi,Cristiano Ronaldo atau Zlatan Ibrahimovic?Ya mereka semua bukanlah pemain berposisi gelandang bertahan.Mereka adalah sosok yang dipuja puji karena peran dan kontribusinya di lapangan.Bahkan 2 nama pertama pernah menjadi pemain terbaik dunia.Dalam daftar pemain terbaik tidak ada nama nama yang berposisi gelandang bertahan.
Apa sebenarnya peran gelandang bertahan?kenapa gelandang bertahan kalah pamor dengan posisi yang lain?Gelandang bertahan sebenarnya tidak kalah pentingnya perannya dengan posisi lain,bahkan peran gelandang bertahan sangat vital.Gelandang bertahan adalah penghubung antara lini belakang dengan lini depan maupun ke gelandang kreatif.Gelandang bertahan adalah orang pertama yang menghalau dan merusak serangan lawan sebelum sampai ke lini pertahanan.Di era sepakbola yang semakin maju ini gelandang mempunyai fungsi baru sebagai pengatur irama pertandingan.Xabi Alonso adalah salah satu contoh gelandang bertahan yang pintar memainkan irama pertandingan.Dalam sebuah pertandingan lini tengah yang paling kuat 90% akan menjadi pemenang pertandingan.Gelandang bertahan akan merusak lini tengah musuh dan mengalirkan bola ke depan.Sangat percuma punya striker haus gol tapi tidak ada penyuplai bola dari tengah,sangat percuma punya bek bagus tapi tidak ada gelandang bertahan hebat di depannya.Gelandang bertahan juga mempunyai fleksibilitas dalam bermain.Gelandang bertahan bisa berubah posisi menjadi bek tengah,seperti yang dijalankan Javier Mascherano di Barcelona.Gelandang bertahan juga bisa berubah posisi menjadi gelandang serang seperti yang dijalankan Yaya Toure di Manchester City.Sekarang ini gelandang bertahan tidak lagi identik dengan pemain yang berwajah menyeramkan dengan bermain keras dan terus member tekanan kepada lain seperti mantan pemain AC Milan Gennaro Gattuso.Gelandang bertahan juga bisa bermain dengan elegan dan penuh karismatik seperti Xabi Alonso,Sergio Busquet,Joe Allen,dll.Mereka memang elegan tapi mereka tetap menjalankan tugas utama sebagai perusak serangan lawan dengan berlari,tekel dan rebut bolanya.Dan itu dibutuhkan stamina yang lebih dari pemain dari posisi lain.
Itulah beberapa hal yang membuat gelandang bertahan punya peran yang penting dalam sebuah pertandingan.Jadi jangan lah meremehkan seorang gelandang dan mulailah untuk menjadi fans dari para gelandang bertahan.Dalam sebuah tim yang hebat terdapat pula gelandang bertahan yang hebat.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments

  1. Fisik harus maksimal, karena tugasnya menguasai lapangan tengah , alur serangan dan harus mampu bergerak naik turun membantu serangan dan membantu pertahanan. 
  2. Mental bermain dan bertanding yang baik akan membantu kesusksesan dalam bermain sepak bola.
  3. Memiliki skill (keahlian) yang baik seperti, dribling, shooting dan passing.
  4. Disiplin dengan posisinya. Sangatlah penting menguasai lapangan tengah, karena seorang gelandang merupakan penghubung antara pemain belakang dan penyerang. 
  5. Mampu menguasai bola dan tidak mudah direbut lawan. sering-sering lah latihan juggling dan dribling dengan banyak rintangan. 
  6. Memiliki kontrol bola yang bagus. Menerima dan mengirim bola membutuhkan suatu ketenangan dan tidak teburu-buru. karena kontrol yang buruk dan suplai yang tidak tepat sasaran akan berakibat serangan kita akan sering gagal.
  7. Mampu memberikan dan menempatkan bola dengan baik. Jeli dalam memberikan umpan adalah salah satu skill yang harus dimiliki, karena pemain gelandang harus dapat memberikan bola pada rekan yang mempunyai peluang lebih besar dalam mencetak gol.
  8. Teruslah berlatih dan jangan putus asa.
Latihan yang rutin tentunya akan sangat mempengaruhi kriteria diatas. Jika kita punya suatu keinginan dan memiliki banyak kesempatan maka segeralah dan jangan ditunda-tunda.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments

Entah sejak kapan atau dengan alasan apa sehingga sering kita mendengar istilah gelandang pengangkut air. Entah apa artinya istilah yang identik dengan seorang gelandang tengah yang bekerja sebagai pemutus serangan lawan atau lebih dikenal sebagai gelandang bertahan. Sebenarnya boleh saja kita pakai istilah itu atau media menggunakannya dalam mengomentari seorang gelandang bertahan, karena sebenarnya gelandang bertahan adalah pahlawan tanpa tanda jasa di lapangan sepakbola. Dialah pemain yang menjaga kestabilan irama permainan sebuah tim saat diserang lawan.
Berkaitan dengan istilah gelandang pengangkut air tersebut, kita mengidentikkan pemain dengan gelar seperti itu adalah pemain yang sangat mobile dalam menjelajah lini tengah, belakang timnya. Pemain yang selalu siap sedia menutup setiap lubang yang ditinggalkan teman-temannya, dan biasanya dibekali dengan tekel yang mumpuni dan fisik yang kuat, serta tak perlu berskill bagus. Hanya modal spirit dan tekel saja cukup. Kita lihat Genarro Gattuso, Claude Makalele di Eropa atau di Indonesia Hariono, Syamsul Chairuddin. Pemain seperti ini memang dibutuhkan dalam setiap tim, tapi dalam keadaan tertekan atau saat timnya membangun serangan tim tak memerlukan pemain seperti ini. Sepakbola modern telah mentransformasi fungsi gelandang bertahan dari sekadar jago tekel dan menahan serangan lawan menjadi pemain yang jadi awal pergerakan rekan-rekannya dalam membangun serangn.
Sepakbola modern sekarang membutuhkan gelandang bertahan yang cerdas dan berskill tinggi dalam hal mengatur tempo, membuat peluang bahkan menjadi pemecah kebuntuan timnya. Dan tahun ini pentasbihan itu bisa dilihat dari lima orang pemain liga Eropa terbanyak yang memberikan passing 3 diantaranya adalah gelandang bertahan (termasuk Andrea Pirlo yang sebenarnya lebih berperan sebagai Deep Lying Playmaker). 2 nama lagi adalah dua playmaker Barcelona Xavi Hernandez dan Andreas Iniesta. DUa gelandang bertahan itu adalah Michael Carrick (Manchester United) dan Sergio Basquets (Barcelona).
Dua pemain ini menunjukkan bahwa gelandang bertahan tak harus banyak melakukan pelanggaran dan tekel, cukup pressing dan bermain possetion, banyak melakukan passing terukur dan dapat muncul tiba-tiba didepan gawang untuk memecah kebuntuan timnya. MU musim ini telah benar-benar menjadi pentasbihan kualitas seorang Carrick. Ibaratnya hasil pertandingan MU akan ditentukan oleh kinerja Carrick. Pemain ini akan terus berlari, menutup ruang, mem-passing bola dengan baik ke teman-temannya, melakukan umpan terobosan dengan tiba-tiba. Tak ayal MU selalu jadi pilihan utama pelatihny6 ketika menyusun formasi tim. Begitu juga dengan Basquets. Tiki-taka Barcelona sangat bergantung pada pemain ini, dialah yang menjadi penyeimbang 2 playmaker kawakan Barca XaviEsta. Terlepas dari beberapa kontroversi, Basquets dan Carrick membuktikan bahwa mereka adalah dua gelandang bertahan terbaik dunia saat ini.
Terkait dengan banyaknya siaran langsung sepakbola Eropa yang dapat dinikmati di Tanah Air, seharusnya pemain kita bisa banyak belajar. Sudah tidak jamannya main hanya dengan mengandalkan fisik, tekel keras atau hanya dengan modal sprint (kalau hanya mengandalkan sprint cepat, ikutan lomba lari aja, jangan sepakbola… uppsss :D). Sepakbola modern membutuhkan pemain cerdas, pemain yang jago Passing, pintar dalam penempatan posisi, bisa mempresing lawan dan membuat peluang. Carrick dan Basquets telah mengajarkan hal ini. Satu lagi, tak perlulah di puja-puja, dianggap pahlawan dan bahkan kadang orang tak menyadari kontribusinya untuk tim, tapi Carrick dan Basquets menunjukkan bahwa tanpa mereka timnya tak bisa apa-apa. Gelandang bertahan tak harus menjadi pengangkut air, tapi menjadi cukup menjadi pengalir air.
Bangkitlah sepakbola Indonesia, harapan itu masih ada…

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments



1.Jangan Berdiam Diri
Sebagai midfielder atau gelandang, bagian dari tugas kamu adalah pertahanan garis depan bila permainan dikendalikan lawan. Dalam keadaan ini;
  • Kamu punya peluang untuk mencegat operan bola,
  • Mencuri bola dari lawan yang tidak siap,
  • Dan membantu pemain bertahan bila situasi berbahaya,
  • Bila pemain lawan berhasil melewati kamu, kamu harus mengejar pemain tersebut dan mencoba merebut bola atau mengganggu pergerakan.

2.Selalu Menekan Lawan
Adalah penting bermain sebagai gelandang untuk selalu menekan lawan yang sedang megang atau mainkan bola. Bila kamu membiarkan lawan dengan bebas mendribble bola, lawan mempunyai peluang yang lebih banyak untuk mengoper atau menembak ke gawang.

3.Tidak Pernah Berhenti Berlari
Gelandang berlari lebih banyak/lebih jauh dari pemain lain. Gelandang yang bertanggunjawab memahami harus cepat mundur kebelakang membantu pertahanan. Dan sebaliknya lari kedepan membantu serangan dengan mengoper bola ke striker.

4.Umpan Bola ke Daerah Luar, ke Ruang Kosong, dan Bantu
Karena luasnya lapangan bola, daerah yang paling kurang terjaga adalah sisi luar yaitu bidang dibelakang pemain belakang (bila pemain bertahan agak beridiri maju), atau daerah tepi yang ditinggalkan bek sayap musuh. Seorang gelandang yang baik kamu selalu menyediakan diri menjadi pendukung striker dengan menerima operand an mengoper kembali ke striker tersebut.
Cara lain yang cantik lagi cerdas adalah membantu striker dengan memberinya bola terobosan diruang kosong.

5.Jangan Takut Membuat Gol dan Bertarung dengan Bola Diudara
Banyak gelandang yang kurang pengalaman dalam urusan mencetak gol padahal dalam beberapa situasi punya peluang bagus untuk membuat gol. Sebagai gelandang kamu harus cari kesempatan untuk menembak ke gawang; melalui tendangan first time baik cannon ball shooting atau tendangan peluru meriam dengan kura-kura kaki atau tendangan pisang dengan kaki dalam. Pada banyak situasi, seorang gelandang harus mampu memenangkan pertarungan bola diudara dan sebisa mungkin mengarahkan bola sundulan ke rekan yang mempunyai peluang mencetak gol.

6.Beberapa Persyaratan Pemain Gelandang:
  • Menjadi selalu bugar (fit); mampu bermain selama 2 x 35 menit untuk level pemain junior
  • Mempunyai kemampuan teknik; terampil kendalikan bola bila berhadapan dengan lawan
  • Mampu mengendalikan, mengoper dan menerima bola dengan baik
  • Mampu mengoper bola dengan akurat  
  • Mampu men dribble bola dengan bagus.
  • Mempunyai pandangan permaianan yang bagus 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments


Posisinya hanya berada di belakang saat rekan setimnya maju menyerang. Jarang mencetak gol, asisst pun hanya sesekali. Di game sekalipun, mereka tidak diberikan rating yang tinggi. Terkadang bahkan dianggap perusak permainan karena melakukan pelanggaran keras.
Pemain ini adalah seorang gelandang bertahan. Dulu sempat disebut sebagai the number 6. Peran seorang gelandang bertahan memang tidak dapat dilihat dengan mudah. Tidak seperti striker yang mencetak gol atau playmaker yang memberikan assist. Bahkan seorang fullback masih lebih mudah dilihat perannya ketimbang seorang gelandang bertahan.
Padahal jika dilihat lebih dalam, seorang gelandang bertahan dapat dikatakan memiliki beban kerja yang paling berat ketimbang pemain di posisi lain. Dari ukuran jarak tempuh sepanjang pertandingan, dibandingkan dengan pemain pada posisi lain, gelandang bertahan akan berlari paling jauh kedua setelah gelandang serang.
Dari jenis aktivitas di lapangan, gelandang bertahan juga merupakan posisi yang paling sibuk. Saat memulai serangan, gelandang bertahan harus bisa ikut mengatur tempo permainan. Mengalirkan bola ke depan dan menjadi penghubung antara barisan pertahanan dengan pemain depan menjadi hal wajib yang dilakukan.
Saat tim mendapat serangan balasan, gelandang bertahan adalah pemain paling wajib sudah berada di posisinya. Pemain bertahan tidak akan dapat berbuat banyak jika tim terkena serangan balasan ketika gelandang bertahan sedang tidak pada posisinya. Saat bertahan, gelandang bertahan akan menjadi orang paling sibuk karena bertanggungjawab untuk mengawasi gelandang playmaker lawan.
Melihat aktivitasnya, maka gelandang bertahan juga membutuhkan karakteristik yang paling kompleks dibandingkan pemain lainnya. Mobilitas tinggi mengharuskan mereka memiliki daya tahan tubuh yang baik. Teknik dengan bola yang baik serta operan yang akurat menjadi skill yang juga harus dikuasai.
Selain itu, gelandang bertahan juga harus memiliki kemampuan pengambilan keputusan yang baik. Kemampuan pengambilan keputusan yang baik bukan sekedar digunakan saat harus mengalirkan bola ke depan, disaat bertahan terkadang gelandang bertahan harus dengan sengaja melakukan pelanggaran untuk menghentikan laju serangan. Keputusan melakukan pelangaran atau tidak ini harus dikeluarkan pada waktu yang sangat singkat.
Berada di area tengah lapangan yang padat juga membuat mereka harus sering berduel dengan pemain lawan. Tubuh besar dan kekar kemudian menjadi hal yang penting. Maka dari itu kita mengenal pemain-pemain seperti Mikel Essien, Michael Carrick, Gareth Barry, Sami Kheidira, dan Daniele De Rossi. Betubuh besar dengan teknik penguasaan bola yang baik pula.
Namun bagaimana dengan para gelandang bertahan yang tidak memiliki tubuh yang besar. Kita juga mengenal pemain-pemain seperti Joe Allen, Scott Parker, Vurnon Anita, dan Leon Britton yang memiliki tinggi tidak lebih dari 175cm. Apa yang harus mereka lakukan untuk bisa bertarung melawan penyerang-penyerang lawan yang berbadan besar?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments

 Pada formasi 4 3 3 yang bermain lebih menyerang, ada 3 gelandang. Tergantung taktik bermain, 2 gelandang bisa berperan membantu penyerangan dan 1 gelandang lebih bertahan. Tapi di situasi tertentu dimana tim ingin lebih bertahan, 2 gelandang perlu lebih kedalam daerah pertahanan.

Tanggungjawan Pemain Gelandang Pinggir
Pemain gelandang di pinggir seharusnya menjadi pemain yang paling bugar dan kuat dalam tim. Mereka diminta untuk selalu berlari dalam jumlah yang banyak selama pertandingan. Mereka harus mendukung penyerang didepan dan mendukung pemain bertahan. Kedua pemain ini sering mengumpan silang ke sekitar mulut gawang (cross the ball in and around the goal). Mereka harus mempunyai kaki yang kuat dan sangat murah dengan umpan silang maupun umpan tarik (tidak egois menembak langsung ke gawang – kecuali ada peluang yang besar!) Bila mereka berlari masuk ke tengah, mereka harus siap menembak ke gawang, tetapi dalam banyak kasus mereka akan berlari maju mundur sepanjang garis tepi mengumpan crossing ke striker yang membuat gol. .

Tim yang menggunakan formasi 4 – 3 – 3 mempunyai 2 pemain sayap yang membuat permainan melebar dalam menyerang dan mendukung pertahanan bila kehilangan bola/permainan. Posisi sayap dalam formasi ini meminta ketahanan pisik dan juga menuntut keceptan lari yang cepat. .

Tanggungjawab Gelandang di tengah
Pemian gelandang tengah harus seorang yang paling berbakat dan juga seorang atlit yang sanggup bekerja keras. Semua permainan sebaiknya bergerak dari pemain ini dan kehadirannya di setiap ruang , harus diketahui oleh rekannya. Dia bertanggungjawab memindahkan permainan dari satu sisi ke sisi lainnya. Mengatur dan menyiapkan penyerang untuk menembak ke gawang, memenangkan bola pada situasi 50/50 %, bermain bertahan dengan kokoh, menembak ke gawang musuh dari jarak jauh. Semua itu membuat pemain ini bertindak sebagai coach yang bermain pula. Dia harus menjadi pemimpin yang tegas dengan teriakan semangat atau mengingatkan!
Pemain gelndang tengah ini mempunyai keuntungan dibandingkan dengan pemain lain, karena pergerakannya menempatkan dirinya lebih dekat pada rekan saat bola dimainkan. Dia dapat berputar 360 derajat dan haurs selalu mempunyai rekan didekatnya dalam jarak 9 – 14 m untuk diumpan. Gelandang ini punya peluang untuk memainkan bola panjang kearah kotak penalty untuk dikejar oleh striker. Posisi ini sangat vital bagi permainan dan kekompakan tim, sehingga sering pemain ini ditugaskan sebagai kapten.

Bila penyerang tengah bergerak kebelakang daerah sendiri untuk menerima atau mencari bola, daerah yang ditinggalan bisa dimanfaatkan oleh salah seorang pemain gelandang terdekat yang berlari masuk ke daerah kosong tersebut. Cara ini yang didemonstrasikan oleh Roberto Baggio pada kejuaran dunia/1994 World Championships. Dia sering melakukan ini sebagai taktik permaianan agar gelandang punya peluang masuk atau lari dari belakang, lalu menggiring bola dengan cepat untuk menembak ke gawang atau memberikan umpan terobosan atau one-two pass. .

Bila tim anda yang mempunyai pemain sayap yang cepat harus pula memanfaatkan ruang bebas dibelakang pemain belakang lawan, guna mencoba menembus pertahanan dan menggebrak serang dengan kejutan.

Sedangkan pilihan penyerangan oleh gelandang tergantaung pada formasi. Dengan dua gelandang bermain lebih kedepan, polanya adalah suatu kombinasi permainan antara gelandang dan penyerang. Tetapi bila tim anda hanya memainkan seorang gelandang lebih kedepan (karena 2 gelandang lagi lebih kebelakang untuk siap bertahan), peranan yang paling penting dari gelandang ini adalah bermain dengan penyerang di daerah yang bebas lalu mencari terobosan masuk dengan dribbling, menendang ke gawang, atau kombinasi serang lainnya.

Kunci sukses formasi 4 – 3 – 3 terjadi pada saat transisi atau pertukaran permainan diantara permainan musuh dan memperoleh bola kembali. Segera setelah permainan bola diambil alih, tim harus siap menciptakan lebar permainan, kedalaman permainan dan mendukung dengan kecepatan, dan kadang dapat dilihat sebagai taktik serang balik atas lawan yang kuat.

Pada skenario ini adalah wajib agar pemain sayap yang satu lagi begabung dengan pemain tengah ini di dalam daerah berbahaya. Gerakan ini juga harus dilakukan salah satu gelandang.
Bila keempat pemain belakang lawan menjaga daerah pertahanan dengan ketat dan tidak memberikan penyerang tengah untuk menciptakan kedalaman, lalu suatu kombinasi dari penyerang/ striker yang datang untuk memancing centre back lebih bergerak kemuka, dua pemain sayap tetap menjaga permainan melebar untuk menarik permainan lebih keluar dan penyerang berlari. 2 gelandang serang diluar garis pertahanan dapat digunakan untuk membuka pertahanan, Apabila dalam situasi ini centre back lawan tidak keluar, lalu striker bisa mengalihkan bola dan bermain melalui gelandang serang yang ditengah atau dibelakang. Karena jumlah pemain yang terlibat banyak dalam penyerangan, cara bermain seperti ini dapat menjadi formasi yang sangat menyerang.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments


Apakah anda pernah dengar nama Zinedine Zidane, Andrea Pirlo, Xavi Hernandez….?Ya mereka itu adalah gelandang/play maker hebat yang menjadi andalan di masing – masing timnya. Posisi seorang gelandang sangat central dan berpengaruh besar terhadap permainan tim, karena gelandang bertugas sebagai pembagi bola, perancang serangan dan pemotong serangan dari lawan tim.
Dari pengetahuan singkat di atas ada 7 tips menjadi pemain gelandang/play maker hebat dalam uraian sebagai berikut :

1.      Pengumpan datar, lambung dan penembak yang baik

Ketika bola dalam penguasaan kita sebagai pemain gelandang kita harus berfikir cepat, mau kita apakan bola itu apa mau kita dribbling ataukah mau kita umpan? Sebagai pemain gelandang kita harus mempunyai teknik-teknik umpan datar, lambung dan penembak yang baik. Tapi sebagai pemula kita menimal mempunyai umpan datar dan lambung yang baik karena itu sangat diperlukan bagi teman satu tim untuk mempermudah dalam menerima/mengontrol bola dengan sempurna.

2.      Penempatan posisi

Dalam permainan sepak bola pemain gelandang merupakan jembatan yang menghubungkan antara pemain bertahan dengan penyerang, gelandang dituntut untuk selalu menjaga daerahnya tanpa mengesampingkan penyerangan karena dari posisi gelandanglah serangan dimulai. Gelandang yang baik tahu kapan saat dia bertahan, tahu kapan saat mencari ruang kosong dan tahu kapan menyerang. Penempatan posisi sangatlah penting buat gelandang dengan posisi yang baik pemain dapat mengalirkan bola dari belakang sampai depan tanpa halangan dan ingat sebagai pemain gelandang harus mempunyai respon yang baik karena tidak hanya mengalirkan bola saja tapi memotong bola saat ada serangan supaya tidak membahayakan lini pertahanan merupakan tugas seorang gelandang. Gelandang tidak harus selalu di tengah kadang – kadang berada di samping kanan, kiri atau di depan tergantung dari kreatifitas permainan.

3.      Menguasai bola

Bagi pemain pemula mungkin menguasai bola atau mempertahankan bola dari lawan merupakan masalah tersendiri, karena untuk mempertahankan bola kita harus belajar dari pengalaman ssementara pemain pemula belum mempunyai pengalaman yang cukup dalam mempertahankan bola. Dalam berbagai hal untuk menguasai bola perlu adanya ketenangan, kecepatan berfikir, kelincahan, keseimbangan tubuh dan penglihatan yang luas untuk melakukan hal tersebut dengan sempurna maka diperlukan pengalaman yang cukup. Tapi dengan belajar yang intensif kita bisa melakukan itu dengan lebih cepat tanpa harus selalu bertanding untuk mencari pengalaman.

4.      Penglihatan yang luas

Dalam hal ini pemain dapat memperkirakan posisi teman satu tim dengan satu kali lihat dan dapat melihat posisi lawan yang jauh dari teman satu tim atau pemain tim dalam kondisi bebas tanpa pengawalan dengan begitu pemain dapat menerima umpan dan mengontrol dengan sempurna, saat itulah disebut berpenglihatan luas.

5.      Ketenangan

Ketenangan kelihatannya mudah tapi tidak sedikit pula pemain bola yang tidak memiliki ketenangan bahkan pemain professionalpun kadang masih melakukan hal tersebut apa lagi pada saat dalam tekanan misal dalam kandang lawan, atau pertandingan final itu membuat pemain menjadi gugup jadi terkesan kaku dan sering melakukan kesalahan sendiri yang tidak perlu. Sebagai pemain pemula dan ingin menjadi pemain hebat kita harus melakukan yang terbaik untuk diri kita sendiri dan tim termasuk dalam usaha untuk tenang dan kosentrasi pada setiap permainan. Untuk memperoleh ketenangan itu ada beberapa cara yaitu :
a.       Sebagai umat beragama kita bisa berdoa dulu sebelum melakukan pertandingan
b.      Kosentrasi pada pertandingan
c.       Santai tetapi tetap waspada
d.      Teriakan iyel-iyel tim
e.       Yakinkan diri agar tetap tenang

6.      Kontrol yang baik

Sebagai pemain gelandang kita dituntut untuk bisa mengontrol bola dengan baik karena itu modal kita jika ingin menjadi pemain gelandang hebat, teknik kontrol bola biayasanya digunakan pada saat menerima umpan dari teman satu tim dari yang umpan datar atau lambung juga digunakan pula untuk memotong bola misal bola – bola daerah dari lawan tim.

7.      Dribling

Menggiring bola dengan baik merupakan kelebihan tersendiri buat seorang gelandang, karena disaat pemain tim putusasa menembus pertahanan lawan maka saat yang tepat untuk pemain gelandang beraksi menggiring bola untuk mengacak – acak pertahanan lawan dan membuat ruang kosong untuk pemain satu tim. Jangan pula pemain gelandang keasikan menggiring bola sehingga lupa dengan tugasnya untuk membagi bola dan menjadikan permainannya tidak efektif dan mudah terbaca oleh lawan.

Itulah 7 tips menjadi pemain gelandang/play maker hebat jika ada tips lain yang mau ditambahkan silahkan komen dibawah.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments



1. Mengirim operan

Sebelum mengirim bola, carilah pemain yang nantinya bisa menerima operan. Cobalah cari tempat  yang bebas dari kepungan lawan. Semakin kosong, semakin banyak waktu untuk berpikir. Saat anda menerima bola, segera jauhi musuh.

2. Memeragakan "passing"

Setiap operan berperan  penting. Operan yang buruk akan mudah direbut dan itu membuat tim kita tertekan. Operan pendek yang membuat kita menguasai bola akan membuat lawan mati kutu.
Ketahui waktu yang tepat untuk mengirim operan mematikan. Jika ingin mencetak gol, cari tempat lowong untuk melakukan "passing". Semua pemain harus tahu ke mana pemain lain bergerak. Ini membuat pola permainan lebih mudah. Misalnya, tahu Xavi atau Messi akan bergerak.
 
3. Berpikirlah cepat

Jika sudah memikirkan kemana arah bola akan ditendang, berpikirlah dengan cepat sebelum lawan sempat berpikir.
Jika bola sudah berada di kaki, dan masih memikirkan apa yang dilakukan, anda akan kehilangan bola. Pemain terbaik adalah pemikir tercepat.
Kemana rekan akan berlari? Mana ruang yang lebih kosong? Siapa yang siap menerima bola? Sebaiknya dioper ke kaki atau ke badannya? Kau bisa jadi pengoper bola terbaik sedunia, tapi percuma saja bila rekan se-tim tidak berada di posisi yang tepat.
 
4. Lakukan gerak tipu


Buatlah lawan mengira anda bergerak ke satu arah, lalu bergeraklah ke arah sebaliknya. Buatlah lawan bingung. Saat lawan menguasai bola, segera halangi.
Tekan dia sebelum dia punya waktu untuk melepas tembakan. Bila dia tidak menunjukkan gerak-gerik akan menyerang, tidak usah berusaha mengejar karena itu membuang tenaga. Anda juga bisa berlari lebih lambat dan bersiap di posisi yang tepat bila bola kembali ke arahmu.

5. Atasi pemain kekar


Jika menghadapi lawan yang berbadan besar, bermainlah dengan bola-bola cepat. Bermain operan satu-dua juga sangat efektif karena pemain berbadan besar cenderung lambat bereaksi.
Jagalah jarak dari mereka sehingga bisa bergerak dengan dinamis. Berat badan saya (Iniesta)  hanya 63 kilogram, jadi bisa bergerak lebih cepat.
Jika bisa melewati mereka dengan operan satu-dua, pemain lawan biasanya enggan menyerbu dan menjegal, anda punya ruang lebih luas untuk bermain. Barca adalah tim kecil, jadi benar-benar memanfaatkan tinggi badan. Itu menjadi salah satu alasan mengapa Iniesta diandalkan untuk menerima tendangan sudut.
  
6. Menembak bola dari jauh


 Peran Iniesta bukan sebagai pencetak gol, tapi bila ada celah, dia akan melepas tembakan. "Saya berusaha mencetak gol bila ada kesempatan dan saya akan mengincar bagian gawang yang paling sulit dicapai kiper," katanya.
Ini yang dilakukannya ketika turun di final Piala Dunia dan di laga melawan Chelsea (semi final Liga Champions 2009).
Saat itu Iniesta melihat ada ruang di antara kerumunan pemain. Para lawan yang bergerombol memang mempersulitnya, tetapi kiper juga kewalahan karena pandangannya jadi terhalang.
"Jika ada pemain lain yang berada di posisi lebih baik, saya akan mengoper bola padanya dan membiarkan dia yang mencetak gol. Jadi kau harus tahu betul posisi kawan yang berada di sekitarmu," katanya.
(nan)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

read comments